Contoh Surat Perubahan Nomor Rekening Format Profesional
Surat Pemberitahuan adalah surat yang berisi pemeberitahuan kepada semua anggota lingkungan agar mereka mengetahui tentang apa yang perlu di ketahui dengan ciri bersifat mengerim kabar atau berita serta memberitahu sesuatu. Dan pada kesempatan kali ini yang akan dibahas adalah mengenai contoh Surat Pemberitahuan Perubahan Nomor Rekening. Jadi, jika berdasarkan pengertian surat pemberitahuan yang sudah disebutkan, maka Surat Pemberitahuan Perubahan Nomor Rekening adalah surat yang berisi pemeberitahuan kepada semua anggota lingkungan agar mereka mengetahui tentang perubahan nomor rekening.
Dan agar lebih jelas, dapat dilihat beberapa contoh Surat Pemberitahuan Perubahan Nomor Rekening dengan format profesional berikut di bawah ini.
PT. SEGAR ALAM ABADI
Ruko Edelwis Permai Blok AB3 No. 4 Jl. Raya Wangi Teh Melati Km. 3,8 Bandung 670977
Telp. 022 332769 Fax. 022 332766 Mobile. 09762467925
Website: www.segaralamabadi.com Email: info@segaralamabadi.com
Nomor : 035/ST/X/16
Lampiran : –
Hal : Pemberitahuan Perubahan
Yth.
Para Investor dan Rekanan
PT. Segar Alam Abadi
Di Kota Bandung
Dengan hormat,
Sehubungan dengan telah pindahnya PT. Segar Alam Abadi ke alamat yang baru yaitu di Ruko Edelwis Permai Blok AB3 No. 4 Jl. Raya Wangi Teh Melati Km. 3,8 Bandung 670977, maka nomor rekening listrik yang semula adalah 6575788 telah mengalami perubahan menjadi 65879999.
Demikian surat pemberitahuan ini kami buat. Atas perhatian dan kerjasama Bapak/ Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Bandung, 24 Oktober 2016
Direktur Utama PT. Segar Alam Abadi
Drs. Junaedi Collin, M.Sc
PT. BANK AYO NABUNG INDONESIA
Ruko Edelwis Permai Blok AB3 No. 4 Jl. Raya Wangi Teh Melati Km. 3,8 Bandung 670977
Telp. 022 332769 Fax. 022 332766
Nomor : 035/ST/X/16
Lampiran : –
Hal : Pemberitahuan Perubahan
Yth.
Nasabah PT. Bank Ayo Nabung Indonesia
Kota Bandung
Melalui surat ini kami informasikan bahwa mulai tanggal 1 November 2016 nomor rekening lama tidak dapat digunakan. Guna kelancaran transaksi perbankan dan bisnis Nasabah, segera informasikan kepada rekan atau relasi bisnis yang biasa mengirimkan transaksi ke rekening lama agar mengganti nomor rekening lama dengan nomor rekening baru, sehingga tidak terjadi hambatan dalam proses transaksi. Untuk informasi lebih lanjut, silakan menghubungi Customer Care 022 332769 dan juga jaringan kantor Bank Ayo Nabung Indonesia dimanapun, pada hari dan jam kerja
Demikian Surat Pemberitahuan dari kami. Atas perhatian dan kerjasama yang baik dari Bapak/ Ibu, kami ucapkan terima kasih
Bandung, 23 Oktober 2016
Hormat kami,
Direktur Utama PT. Bank Ayo Nabung Indonesia
Drs. Junaedi Collin, M.Sc
Perlu kita perhatikan bahwa Surat pemberitahuan mempunyai bagian – bagian yang penting dan tidak boleh luput dari perhatian kita. bagian – bagian dari surat pemberitahuan adalah sebagai berikut.
- Bagian pembuka, berisi pengantar atau pendahuluan yang berisi masalah pokok
- Bagian isi, berisi rincian, uraian, keterangan atau penjelasan dari masalah pokok yang akan diberikan
- Bagian penutup, bersisi sebuah harapan terhadap pihak yang dituju memaklumi hal yang disampaiakan serta adanya tanggapan atau respon penerima surat.
Demikian contoh surat Pemberitahuan Perubahan Nomor Rekening dengan format profesional yang baik. Semoga dapat menjadi bahan referensi dan manfaat yang baik dalam membuat surat pemberitahuan.
Notice: get_currentuserinfo is deprecated since version 4.5.0! Use wp_get_current_user() instead. in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-includes/functions.php on line 4654
Notice: Trying to access array offset on value of type bool in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-content/themes/blog/content-single.php on line 229
Notice: Undefined index: ct_comments_type in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-content/themes/blog/content-single.php on line 335
Notice: Trying to access array offset on value of type null in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-content/themes/blog/content-single.php on line 335
Notice: Undefined index: ct_comments_type in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-content/themes/blog/content-single.php on line 349
Notice: Trying to access array offset on value of type null in /home5/ftgamble/contohsurat.org/wp-content/themes/blog/content-single.php on line 349